Blog yang membahas segala teknologi terkini serta memberikan pengalaman baru dalam dunia informasi

Cek angsuran Wom Finance dan cara bayarnya 2023

Salah satu leasing yang sangat diminati di Indonesia adalah Wom finance . Hampir seluruh kabupaten kota di Indonesia ada kantor cabang WOM Finance. Namun kadang kita lupa cara cek angsuran ataupun cara lupa membayarnya. Nah artikel kali ini ARRTEKNO akan membahas tentang itu semua.

WOM FINANCE PERUSAHAAN APA ?

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (“WOM Finance” atau Perseroan) didirikan pada tahun1982 dengan nama PT Jakarta Tokyo Leasing yang bergerak di bidang pembiayaan sepeda motor, khususnya pembiayaan untuk sepeda motor merek Honda. Perseroan mengubah nama menjadi PT Wahana Ottomitra Multiartha pada Tahun 2000 sejalan dengan transformasi bisnis yang dilakukan.

Perseroan terus mengalami perkembangan dan tidak hanya melayani pembiayaan sepeda motor merek Honda namun melayani pula pembiayaan sepeda motor merek Jepang lainnya, seperti Yamaha, Honda dan Kawasaki.

Pada Dekade tahun 2005 Maybank mengakuisi hampir 50% saham di WOM FINANCE. Ini berdampak luas dengan mengembangan berbagai macam prodak .

WOM finance memiliki 111 cabang diseluruh Indonesia. Dan semakin tahun akan menambah bebrbagi macam prodak keuangan yang populer di Indonesia.

Visi dan Misi WOM FINANCE

Visi

Menjadi salah satu perusahaan pembiayaan terbaik di Indonesia dengan menerapkan tata kelola perusahaan yang baik.

Misi

Mengutamakan kepuasan konsumen dan mitra kerja lainnya

Membangun infrastruktur berbasis IT untuk melaksanakan proses yang baik

Pengembangan dan perluasan jaringan usaha, terutama didaerah potensial

Mengoptimalkan kinerja perusahaan


Prodak yang ditawarkan WOM FINANCE


WOM finance pada awalnya hanya mempunyai produk pembiayaan sepeda motor baru seperti suzuki dan honda . namun seiring waktu WOM Finance merambah keberbagai sektor yag menarik .


MOTOR BARU

Wom finance  memberikan kemdahan kepada pelanggan dengan  tenor hingga 36 bulan . WOM Finance dengan prodak motor barunya hanya melayani kendaraan sepeda motor , HONDA ,YAMAHA, KAWAZAKI.

Persyaratan Umum Pengajuan Pembiayaan Motor Baru :

BPKB

Fotocopy KTP & KK

Slip Gaji atau bukti penghasilan (bagi non karyawan) Asli

Fotokopi Rekening Listrik

MOTORKU

Motorku adalah salh satu prodak dari WOM FINANCe yang memudahkan anda untuk mendapat dana segar , cukup dengan jaminan bpkb kalian ajkan mendapatkan dana segar untuk keperluan sekolah anak, biaya berobat ataupun untuk renovasi rumah.

Persyaratan Umum Pengajuan Pembiayaan MotorKu :

BPKB Asli

Fotocopy KTP

Fotokopi Kartu Keluarga

Slip Gaji atau bukti penghasilan (bagi non karyawan) Asli

Fotokopi STNK

Fotokopi Rekening Listrik

MOBILKU

JIka kalian ingin dana segar yang lebih besar, kalian bisa memakai prodak dari WOM FINANCE yaitu MOBILKU. Dengan menjaminkan BPKB mobil anda kalian akan mendapatkan kucuran dana yang segar untuk memulai usaha ataupun scale up usaha. CUKUP GAMPANG !! tentu saja dengan bunga yang kompetitif serta tenor angsuran yang panjang.

Persyaratan Umum Pengajuan Pembiayaan MobilKu :

BPKB Asli

Fotocopy KTP

Fotokopi Kartu Keluarga

Slip Gaji atau bukti penghasilan (bagi non karyawan) Asli

Fotokopi STNK

Fotokopi Rekening Listrik


MASku

MasKu adalah salah satu prodak WOM yang terbaru . Denga reaksi pasar terhadap dollar mengakibatkan banyak sekali orang yang ingin memiliki emas untuk investasi , berangkat dari situlah wom finance memberikan kemudahan dengan mengeluarkan prodak unggulan ini.

Baca juga ; Cek nomor kontrak angsuran oto finance

MASKu adalah layanan pembiayaan logam mulia (emas) 24K kepada masyarakat secara cicilan/kredit. MASKu hadir sebagai solusi dalam rangka membantu dan memudahkan masyarakat untuk memiliki logam mulia (emas) yang aman dan terpercaya.

 Persyaratan Umum Pengajuan Pembiayaan MASKu :

Fotokopi KTP pemohon

Fotokopi KTP pasangan (jika yang sudah memiliki pasangan)

Fotokopi Kartu Keluarga

 

Cek angsuran Wom Finance  dan cara bayarnya


Cek Angsuran melalui Whatsapp 

Jika kalian memiliki Smartphone kalian dengan mudah  mengetahui sisa angusran anda . Sisa angsuran kalian otomatis akan diberitahukan kepada anda dengan menyertakan nomor kontrak WOM FINANCE 


Cukup klik link https://api.whatsapp.com/send?phone=6281119511888 atau silakan chat ke 081119511888


Cek Angsuran melalui telepon customer service

Kalian bisa menelpon Customer service yang online 24 jam  ke


Hotline Service 

0804-1123888

Phone: 021 - 2188 2400 · 

Fax: 021 - 2188 2420


Tentu saja dengan memberikan nomor kontrak angsuran kalian.


Cek Angsuran melalui Email


Alamat email wom finance di : corporate_secretary@wom.co.id.


Cek Angsuran wom melalui Alfamart  

Jika di kecamatan anda memiliki Alfamart silakan datangi. silakan menunjukkan nomor kontrak kalian untuk mengecek ataupu bisa secara langsung bisa membayar ke kasir

Cek angsuran wom melalui INDOMARET

Jika di kecamatan anda memiliki Indomaret silakan datangi. silakan menunjukkan nomor kontrak kalian untuk mengecek ataupu bisa secara langsung bisa membayar ke kasir, namun biasanya ada panel untuk mengecek angsuran , kalian bisa minta tolong ke kasir jika belum tahu cara menggunakannya.

Cek Angsuran wom  melalui kantor cabang

Nah, jika di daerah anda ada kantor cabang , silakan bertanyalangsung ke teller atau ke front office ayang biasanya ada di depan.

Cek angsuran wom ​melalui SURVEYOR

Nah,  Biasanya surveyor akan mengingatkan anda utuk membayar angsuran tepat waktu. Aplagi jika angsuran itu masih angsuran muda. Angsuran muda yang dimaksud disini adalah angsuran masih dalam waktu 1-6 bulan.

Silakan menghubungi surveyor anda untuk menanyakan sisa angsuran kalian. biasanya merka menyimpan angsuran kalian beserta nomor kontraknya.

Cek angsuran wom ​melalui TOKOPEDIA

Jika kalian memiliki Aplikasi tokopedia, kalian bisa membayar langsung melalui aplikasi tersebut . Caranya adalah :

  • Buka aplikasi tokopedia
  • pilih menu topup dan tagihan
  • pilih bayar
  • pilih angsuran kredit
  • silakan scroll lalu pilih WOM Finance
  • Masukkan nomor kontrak
  • Maka akan keluar data angsuran kalian

cek sisa angsuran wom finance

Cek Angsuran wom  melalui Kantor pos

Biasanya disetiap kecamatan selalu ada wom finance ini sangat berguna untuk memudahkan berbagai macam angsuran tidak hanya untuk wom finance tetapi juga untuk seluruh angsuran lainnya. Biasanya Kantor pos memberikan biaya admin RP 5000 sekali transaksi.

Cek Sisa angsuran WOM melalui Bukalapak

Nah jika kalian memiliki aplikasi Bukalapak kalian juga bisa membayar dengan gampang. Caranya :
  • Silakan buka Aplikasi Bukalapak
  • Lalu di dashboardnya silakan pilih Tagihan
  • Kemudian Pilih Angsuran kredi
  • Di menu pilih penyedia jasa , pilh aja WOM , bisa diketik langsung kok
  • Lalu masukkan nomor kontrak kalian. 
  • Selesai.
    cek sisa angsuran wom finance

Kesimpulan 


Cek sisa angsuran juga bisa dilakukan di Bank, Atm dan banyak lainnya, namun kali ini ARRTEKNO hanya merangkung cara yang paling mudah aja.  Semoga artikel ini membantu kalian untuk memahami dan mengerti secara luas cara membayar dan mengetahui sisa angsuran wom , tujuannya yakni agar kalian terhindar dari denda atau bunga angsuran yang tinggi. 


Silakan share artikel ini, ini sangat membantu saya dan membantu menambah literasi keuangan penduduk indonesia. 


Cek angsuran Wom Finance dan cara bayarnya 2023 Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Ninoy kutseva

0 comments:

Post a Comment